Saat hujan telah mengguyur, membasahi setiap pohon, daun, dahan, ranting, tanah dan bebatuan. Di saat sang mentari masih sedikit menyiramkan cahayanya maka akan tertoreh sebuah lukisan indah yang jarang sekali untuk bisa dijumpai, lengkungan warna-warni saling menyatu di birunya langit.

Itulah pelangi indah yang akan hadir, setelah ia melewati beberapa proses maka lahirlah.

Kalo saja pelangi indah disebabkan oleh warna-warni yang bercampur dan bersatu padu kemudian akan menghasilkan lukisan keindahan yang tak terperi.

Bagaimana dengan kehidupan ini, tak mungkin dia akan menjadi indah seperti pelangi dikala senja, jika hanya dipadu oleh satu warna.

Oleh karenanya Yang Maha Indah selalu memberikan berbagai warna dalam kehidupan ini. Jika warna dasar kehidupan hanya dihiasi oleh warna kesedihan saja maka dia tidak akan indah, begitu pun sebaliknya.

Tapi tidak demikian dikala ada warna sedih maka warna gembira akan menimpanya, menghasilkan warna kehidupan baru. Karena setiap warna peristiwa yang terjadi pasti akan akan menghasilkan warna hikmah yang indah.

Saat ujian dan cobaan datang bertubi-tubi tanpa henti, sedih pilu yang selalu merundung, masalah-masalah yang tak kunjung berujung. Maka bersabarlah, tuangkan kan warna kesabaran di setiap peristiwa yang terjadi. Saat lelah dan letih mulai memeluk maka saat itu juga warna indah kehidupan akan hadir lengkap dengan dengan berbagai warna-warni.

Sama halnya peristiwa hujan yang mengguyur akan terlukis hikmah pelangi indah dikala senja. Setelah semuanya usai.
Penulis: Fitra Aryasandi
Artikel: muslimplus.net